Hari senin tanggal 10 - 12 Mei 2011 ada kegiatan Ujian Nasional untuk siswa SD/MI kelas 6 seluruh Indonesia khususnya di Kabupaten Magelang. Tak ketinggalan SD Muhammadiyah Gunungpring juga ikut berpartisipasi aktif dalam kegiatan Ujian Nasional ini. Ada 99 siswa yang mengikuti Ujian Nasional dari sekolah ini yang terbagi menjadi 5 ruang.
Dalam 3 hari mereka berkutat dengan soal-soal mata pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, dan Sains untuk menentukan kelulusan. Selama 3 hari tersebut, dari pihak UPT Disdikpora Kecamatan Muntilan beserta jajaran Muspika Kecamatan Muntilan selalu mengadakan kegiatan monitoring ke sekolah-sekolah se Kecamatan Muntilan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar